Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Eksotisme Tersembunyi Wisata Sulawesi Selatan

Sumber: Pixabay

Mengunjungi Sulawesi Selatan sama halnya mengunjungi surga destinasi wisata yang sulit dilupakan. Banyak sekali keindahan alam yang dimiliki oleh provinsi yang satu ini. Puluhan pantai berpasir putih yang elok, gunung yang hijau dan sejuk, kampung budaya yang menawarkan pengalaman menikmati Indonesia tempo dulu. Semua tujuan wisata yang kamu inginkan, lengkap ada di sini.

Jika kamu memiliki kesempatan untuk berkunjung ke Sulawesi Selatan pada bulan September-Oktober, kamu bahkan bisa menjumpai salah satu event budaya terkenal di provinsi ini. Nama dari event budaya tersebut adalah Festival Salo Karajae. Festival Salo Karajae Parepare ini adalah salah satu event budaya terbesar di kota Parepare.

Namun sebelum kamu menghadiri festival budaya tersebut, yuk kita intip, apa saja destinasi wisata Sulawesi Selatan terbaik.

Daftar Destinasi Wisata Sulawesi Selatan Terbaik

1. Pantai Tanjung Bira, Bulukumba

Sumber: Pixabay (gambar hanya ilustrasi)

Senang dengan panorama alam yang luar biasa saat matahari terbit dan tenggelam? Kamu harus mengunjungi Pantai Tanjung Bira yang eksotis. Pantai berpasir putih yang satu ini adalah salah satu destinasi wisata Sulawesi Selatan terbaik yang sayang untuk dilewatkan.

Selain Indah dan eksotis, Pantai Tanjung Bira juga memiliki fasilitas akomodasi yang lengkap. Hotel dengan berbagai varian harga, homestay untuk acara keluarga, sampai penginapan kecil dengan harga ekonomis ada disini. Tidak ketinggalan, berbagai tempat makan untuk wisata kuliner juga bisa kamu temukan dengan mudah.

Lelah berjalan di sepanjang pantai, kamu bisa pergi ke dermaga ferry dan menyewa salah satu boat untuk mengelilingi pulau Selayar. Banyak aktivitas seru yang bisa kamu lakukan selama di Pantai Tanjung Bira, Bulukumba.

2. Desa Ke’te Kesu, Tana Toraja

Sumber: Unsplash

Penasaran dengan rumah adat Tana Toraja yang sering kamu lihat di berbagai media elektronik? Mengunjungi Desa Ke’te Kesu ini adalah solusinya.Desa wisata yang satu ini memang sudah sering menjadi jujugan para wisatawan yang ingin tahu tentang budaya asli dari Tana Toraja.

Desa yang masih asri ini, menawarkan wisata sejarah dan wisata budaya tentang asal usul masyarakat Toraja bersama ragam budayanya. Di area desa wisata ini kamu bisa melihat deretan rumah adat yang begitu mempesona.  Kamu juga bisa membeli aneka souvenir khas Sulawesi Selatan yang menjadi salah satu mata pencaharian bagi masyarakat di sini.

3. Pusat Kerajinan Perahu Pinisi, Bulukumba

Nenek moyang kita adalah seorang pelaut nampaknya memang benar adanya. Hal ini terbukti saat kamu mengunjungi  pusat kerajinan perahu Pinisi Bulukumba.

Kepiawaian Masyarakat Berru dalam membuat Perahu Pinisi memang tidak diragukan lagi. Uniknya, keahlian membuat perahu ini diperoleh secara turun temurun saja. Tanpa ada pendidikan formalnya. Bahkan alat-alat yang digunakan juga masih tradisional.

Namun jangan salah, walaupun hanya dibuat secara tradisional, tapi faktanya, Perahu Pinisi yang dibuat di Bulukumba ini terlihat sangat kokoh dan megah.

Jika mengunjungi tempat ini, selain melihat cara pembuatan Perahu Pinisi, kamu juga bisa membeli souvenir perahu tersebut sebagai oleh-oleh unik untuk keluarga di rumah.

4. Taman Laut Taka Bonerate, Kep. Selayar

 
Sumber: Pixabay

Bagi Kamu yang menyukai kegiatan menyelam, maka taman laut ini merupakan sebuah tempat wisata yang tepat untuk dikunjungi. Taman Laut Taka Bonerate adalah salah satu destinasi wisata terbaik di daerah Sulawesi Selatan  Terdapat banyak jenis ikan, kura-kura, dan juga penyu yang hidup di area ini.

Telah tersedia peralatan menyelam yang bisa kamu sewa di tempat ini. Kamu juga bisa mendapatkan kursus singkat untuk menyelam  sebelum kamu melakukan kegiatan tersebut. Dan bagi kamu yang belum berani untuk menyelam secara individu, para instruktur bisa mendampingi kamu agar bisa melakukan kegiatan menyelam secara aman.

5. Pantai Losari

Sumber: Pixabay

Pantai losari ini berada di kota makassar, yang menjadi ibukota adri sulawesi selatan, maka tak heran jika pantai losari ini menjadi icon dari kota Angin mamiri (julukan untuk kota makassar) ini.

Pantai losari menawarkan pemkamungan yang sangat indah, disini terdapat tiga anjungan yang bisa kamu gunakan untuk memanjakan mata, dimana, setiap anjungan menawarkan panorama alam yang berbeda-beda. Jika kamu berkunjung sore hari, dan cuaca cerah kamu akan sangat beruntung bisa menyaksikan pemkamungan sunset (matahari terbenam) dengan sempurna. Apalagi ditemani dengan pisang epe, makanan khas kota makassar, dimakan perlahan sambil menikmati matahari yang perlahan kembali di ujung kaki langit bersama keluarga, teman, sahabat, maupun orang spesial kamu, pasti menjadi quality time yang takan pernah kamu lupakan.

Di pantai losari memang tidak seperti pantai yang lain, di sepanjang pantai ini kamu tidak akan menikmati kelembutan pasir seperti pantai pada umumnya, karena setiap tepian terhalang oleh beton, tetapi jangan kecewa dulu, karena disini kamu bisa menikmati berbagai macam wahan permainan yang seru banget, ada banana boat, sepeda air, berlayar dengan perahu dan wahana lainnya, dan yang paling asik kamu juga bebas memancing dipantai ini. Asyik bukan.

6. Malino

Malino merupakan tempat wisata di Sulawesi Selatan yang menjanjikan panorama alam pegunungan yang sangat epik. Tempat wisata yang berada sekitar 90 km dari pusat kota Makassar ini menyajikan keindahan pegunungan, bahkan sebelum kamu mencapai tempat tujuan. Selama perjalanan mata kamu akan dimanjakan dengan hutan pinus serta keindahan batu kapur yang indah.

Di malino selain menyajikan panorama alamnya yang luar biasa, juga banyak air terjun yang tidak semestinya kamu lewatkan, ada juga perkebunan teh, lembah biru, serta wisata sejarah berupa bunker peninggalan jepang. Semuanya menyajikan panorama alam khas pegunungan, dan menawarkan banyak keindahan.

Dan di malino juga terdapat hutan wisata, tempat bersantai dan menghirup udara segar dibawah keindahan pohon pinus, dan tempat ini juga menjadi tempat perkemahan yang telah dilengkapi dengan berbagai sarana permainan. Jadi sulawesi selatan selain menawarkan panorama pantai yang sangat indah, juga alam pegunungan yang menawan. Semuanya sangat sayang untuk kamu lewatkan begitu saja.

Mengikuti Serunya Kompetisi di Festival Salo Karajae  Parepare 2022

Festival Salo Karajae adalah festival tahunan yang berbasis wisata budaya masyarakat pesisir sungai yang terbesar di Sulawesi Selatan. Di tahun 2022 ini Festival Salo Karajae akan dilaksanakan dengan tema “Percepatan Vaksin dan Pemulihan Ekonomi Melalui Event”.

Ada beberapa perlombaan menarik yang akan digelar selama festival berlangsung diantaranya , lomba memancing, lomba tari kreasi, lomba tangkap bebek, lomba tarik tambang perahu dan masih banyak lagi.

Tidak ketinggalan, selama festival berlangsung, kamu juga bisa mencicipi aneka kuliner lokal dan berbagai stand UMKM yang menjual semua kebutuhan souvenir dan produk lokal, yang pastinya sangat recommended untuk dijadikan oleh-oleh.

Jangan sampai ketinggalan ya, catat  tanggalnya, ajak teman dan saudara untuk mengunjungi event festival budaya tahunan ini beramai-ramai.

Posting Komentar untuk "6 Eksotisme Tersembunyi Wisata Sulawesi Selatan"

banner
banner